
Bagian hulu daerah aliran sungai (DAS) Ciliwung merupakan kawasan hijau berupa hutan, perkebunan yang dominan menjadi tutupan lahan di atas. Sedangkan pada area yang berdekatan dengan jalan raya menjadi area pemukiman dan pertanian. Tidak sedikit, area lahan perkebunan dan hutan berubah menjadi lahan pemukiman dan bangunan lain.
Dinamika tutupan lahan di hulu DAS Ciliwung cukup cepat dan banyak perubahan-perubahan yang berlangsung, dalam waktu yang relatif pendek. Perubahan-perubahan ini banyak berdampak pada besaran debit di hulu DAS Ciluwung.
Luasan area hijau yang bertahan dan area perkebunan di hulu DAS Ciliwung menjadi kunci bagi keseimbangan lingkungan. Dengannya fungsi daerah resapan masih bertahan. Sehingga fungsi daerah resapan itu menjadi pengendali banjir pada masa masa mendatang.
===
Geografi dengan Dimensi kerunganya merupakan ilmu yang sangat berharga dalam mengenali kondisi wilayah suatu negara. Analisis spatial mampu menjelaskan feneomena dan kejadian alam di muka bumi, baik fenomena fisik maupun fenomena sosial. Sehingga secara umum, geografi juga mampu memprediksi berbagai macam fenome alam dan sosial berdasarkan prediksi siklus dan periodisasi.
0 Komentar